Ali Syari'ati Melawan Hegemoni Barat: Agama, Ideologi, Dentuman Revolusi Sosial Perspektif Intelektual Indonesia

Gambar Produk 1
Promo
Rp 10.000 Rp 5.000
Judul: Ali Syari'ati Melawan Hegemoni Barat: Agama, Ideologi, Dentuman Revolusi Sosial Perspektif Intelektual Indonesia
Editor: M. Deden Ridwan
Penerbit: RausyanFikr Institute, 2013
Isi: 313 Halaman (12 MB)
Bahasa: Indonesia
Format: Ebook PDF Scan (teks tidak bisa dicopy)

Syari’ati dikenal luas karena ideologi yang dibawanya adalah ideologi revolusioner, baik di bidang keagamaan maupun sosiopolitik. Disebut “revolusioner”, karena ide Syari’ati secara tegas dan lugas merupakan gugatan terhadap imperialisme, kapitalisme, dan kemapanan. Tema-tema sentral yang diangkat Syari’ati hampir-hampir tidak terlepas dari tiga hal, yaitu masalah “pertarungan kelas” antara kaum tertindas dan penindas; peranan kaum intelektual (atau tepatnya kaum Rausyanfekr: pemikir bebas dan tercerahkan); serta masalah keadilan. Syari’ati menilai, mereka yang disebut nabi adalah orang-orang yang lahir dari tengah massa, lalu memperoleh tingkat kesadaran yang sanggup mengubah suatu masyarakat yang korup dan beku, menjadi kekuatan bergejolak dan kreatif yang pada gilirannya melahirkan peradaban, kebudayaan, dan pahlawan.